Senin, 14 Februari 2022.
Seminar Program Kerja Kuliah Kerja Nyata Universitas Lamappapoleonro dilaksanakan hari ini, Senin, 14 Februari 2022.
Seminar tersebut dibuka oleh Kades Panincong Andi Mardiana.
 
Dalam arahannya Kades mengharapkan agar dalam melaksanakan kegiatan Mahasiswa tetap berkoordinasi dengan Pemerintah Desa. Kades beserta Perangkatnya siap mendukung kegiatan Mahasiswa yang akan berada di Panincong selama 2 (dua) bulan.
 
Sementara itu, Dosen Pembimbing, Ismail, S.Kom,M.Kom menyampaikan bahwa Mahasiswa diharapkan dapat belajar secara langsung. Jika selama ini mereka mendapatkan teori di kampus, maka saat melakukan KKN inilah mereka berkesempatan untuk mengimplementasikan ilmu yang didapatkan selama ini.
 
Selanjutnya Salah satu Mahasiswa menyampaikan program kerja yang akan dilaksanakan dalam kurun waktu 2 (dua) bulan yaitu :
BIDANG PEMERINTAHAN
1. Penyuluhan tentang penanganan berita HOAX
2. Penyuluhan Bahaya Narkoba.
3. Penyuluhan tentang Vaksinasi.
BIDANG EKONOMI PEMBANGUNAN
1. Penyuluhan tentang cara mengatasi hama-hama pada tanaman padi.
2. Penyuluhan tentang kewirausahaan.
3. Penyuluhan tentang pengenalan ekonomi kreatif.
4. Penyuluhan tentang Manajemen Waktu.
BIDANG KESRA
1. Penyuluhan penanggulangan dan antisipasi kebakaran.
2. Penyuluhan tentang Dampak dan cara mengatasi anak-anak yang kecanduan bermain smartphone.
3. Penyuluhan tentang peran media sosial di lingkungan masyarakat.
4. Penyuluhan tentang pencegahan DBD (Demam Berdarah).
5. Penyuluhan tentang ketahanan pangan di tengah pandemi.
6. Bimbingan Belajar Anak-Anak SD di perpustkaan Desa Panincong.
Seminar dihadiri oleh BPD, Kepala Dusun, Ketua RW, Ketua RT dan sejumlah undangan lainnya.