Kamis, 20 Januari 2022.
Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sejahtera Desa Panincong melaksanakan Rapat Anggota Tahunan Tahun Buku 2021.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kadis Tanaman Pangan dan Hortikultira, Koordinator Penyuluh Kec. Marioriawa, Kades Panincong, PPL Panincong serta para Pengurus Gapoktan Sejahtera.
Dalam sambutannya Kadis Pertanian mengatakan bahwa dana Pengembangan Usaha Agribisnis Pedesaan (PUAP) yang diberikan kepada petani diharapkan dapat membantu petani dalam memenuhi kebutuhan sarana prasarana produksi pertanian. Dana tersebut dapat digunakan untuk pengadaan pupuk, obat-obatan maupun bibit unggul.
Untuk perkembangan Gapoktan ke depan diharapkan agar tidak hanya mengandalkan dana PUAP tersebut tetapi sebaiknya ada dana simpanan serta iuran kelompok.
Selain itu Kadis yang diwakili oleh Bapak Arijal mengingatkan agar kelompok merevisi Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga untuk disesuaikan dengan kondisi sekarang.
Sementara itu Koordinator Penyuluh dalam sambutannya mengingatkan kepada para petani agar memperhatikan Rencana Defenitif Kebutuhan Kelompok yang merupakan landasan perencanaan kegiatan tanam untuk satu tahun. Bagi petani yang tidak terdapat di dalam RDKK dapat dipastikan tidak mendapatkan pupuk bersubsidi padahal perbedaan harga pupuk subsisi dan non subsidi sangat jauh. Begitu juga bagi poktan yang mengajukan permohonan bantuan agar jelas Calon Petani dan Calon Lahan-nya (CPCL).
Kades Panincong yang diwakili oleh Sekretaris Desa menyampaikan bahwa Pemerintah Desa dan para petani selama ini menjalin kerjasama yang baik. Koordinasi kedua belah pihak tentunya memiliki satu tujuan yakni memajukan pertanian dan meningkatkan kesejahteraan para petani.
Selanjutnya Ketua Gapoktan Sejahtera menyampaikan laporan pertanggungjawaban tahun buku 2021.
+9
Anda, Riskafadlia Mst, Erni Lampa dan 3 lainnya
Super
Komentari
Bagikan
1 Komentar
Lihat 1 komentar