Minggu pagi 1 April 2018, masyarakat Panincong bersama-sama membersihkan Lapangan Sepak Bola Andi Besse Panincong.
Kegiatan ini dipimpin lansung oleh Kepala Desa Panincong, Ir. Hj. Usmaniar. Kegiatan pembersihan lapangan sepak bola tersebut yang diprakarsai oleh LPMD Panincong berjalan lancar berkat kerja sama dari semua lembaga yang ada di Panincong.
Mulai dari BPD, BKD, LPMD, Karang Taruna, PSB, Pemuda Olahraga, Kepala Dusun, Ketua RW dan RT beserta Mahasiswa KKN UNM dan masyarakat sekitar lapangan bahu membahu, memotong rumput yang cukup tinggi. Kegiatan yang dimulai pukul 06.30 pagi tersebut berjalan lancar. Dalam beberapa menit, rumput yang awalnya cukup tinggi sudah rata dengan tanah. Kegiatan pembersihan semacam ini akan dilaksanakan secara rutin demi menjaga keadaan lapangan sepak bola Panincong.